Belakangan ini sedang tenar berita Virus Zika, media nasional maupun international banyak yang memberitakan mengenai penyakit ini. Virus yang satu ini menjadi terkenal setalah salah seorang wanita hamil di Amerika latin terjangkit kemudian disusul oleh wanita hamil di kolombia yang juga terkena Virus ini. Sebenarnya apa sih virus zika itu ?? Pada artikel ini akan saya coba untuk membahasnya.
Virus Zika ialah Flavivirus pada kelompok Arbovirus yang berasal dari virus RNA. Muncul pertama kali pada tahun 1948, menyerang kawanan monyet di hutan Zika, Uganda. Tak membutuhkan waktu yang lama virus ini mulai menyebar di Afrika, Asia Tenggara Amerika latin dan Karibia. Pemerintah setempat telah berupaya keras dalam memerangi dan membunuh virus ini agar tak tertular pada manusia, namun sayang semua upaya yang dilakukan pemerintah ternyata sia - sia, karena virus ini telah menyebar lebih luas berkat bantuan nyamuk.
Proses Penularan Virus Zika
Tak jauh bedanya dengan penyakit demam berdarah, anda bisa terkena virus yang satu ini apabila tergigit oleh nyamuk Aedes Aegypti yang menjadi sumber utama penyebaranya. Wanita hamillah yang sangat mudah dan rentan tertular, untuk itulah untuk anda yang saat ini sedang hamil sebaiknya sering - seringlah membersihkan selokan didepan rumah anda. Selain rawan terkena Zika, wanita hamil ternyata juga rawan terkena hernia, artikelnya bisa anda baca di wanita rawan terkena hernia.
Status Darurat Global
Sejak Brazil pertama kali melaporkan wabah ini pada bulan Mei 2015, Dirjen WHO, Dr Margaret Chan menyatakan status darurat akan Virus Zika. Hal ini disebabkan karena virus ini sudah mengalami perkembangan dari tingkat menengah ke tingkat yang sangat mengkawatirkan serta dampak dari virus ini sangatlah serius, tak jarang menyebabkan kematian pada penderitanya. Berkaitan dengan status darurat yang dikemukakan oleh WHO, pihak WHO juga menganjurkan sebaiknya wanita menunda dulu kehamilanya, karena wanita hamil beserta janinya sangat mudah terkena penyakit yang satu ini.
No comments:
Post a Comment
1. Pengunjung yang baik wajib memberikan komentar
2. Berkomentarlah sesuai dengan yang dibahas